Sabtu, 26 Oktober 2013

~Pabrik Pempek di Cipamokolan Roboh~



RANCASARI – Jam 03.30 WIB dini hari tadi Jumat (25/10) pabrik pempek milik Fatimah warga RT 05 RW 08 Kelurahan Cipamokolan roboh yang diakibatkan adanya proyek normalisasi solokan gendong di kali cipamokolan.. Kerusakan rumah milik Fatimah tersebut dari hasil pantauan padjajaranmerdeka.com di lapangan berada di bagian paling belakang dan samping.

Menurut Dodi (29) salah seorang keluarga korban mengatakan kejadian ini sudah diketahui sejak sore kemarin ketika proyek normalisasi selokan yang dikerjakan oleh Dinas Pekerjaan Umum Kota Bandung berada tepat disamping benteng rumahnya.

“Dari kemarin sore benteng di rumah saya sudah mulai retak akibat getaran dan kedalaman, terlebih ketika malam tiba lantai bawah di bagian belakang rumah ikut retak yang akhirnya dini hari tadi roboh,” Ungkap Dodi.

Untungnya kejadian yang menimpa rumahnya tidak menyebabkan korban jiwa karena dari sejak sore sebagian keluarga dan pekerjanya tidak menempati rumah bagian belakang.

Agus (32) salah seorang warga Cipamokolan yang sejak pagi menyaksikan kejadian itu mengatakan kemungkian hal ini disebabkan pembuatan kali gendong yang dibuat untuk mengatasi banjir yang sering terjadi di wilayah RW 5, kedalamannya mencapai sekitar 2,5 meter hingga mengakibatkan robohnya benteng beserta rumah dan pabrik.

Sampai berita ini diturunkan belum ada kepastian kerugian tetapi menurut Dodi ditaksir mencapai ratusan juta rupiah, termasuk produksi empek-empek miliknya ikut terhenti akibat kejadian ini.

sumber : Padjajaran Merdeka