Senin, 11 November 2013

~New "Gazzebo Garden" In My Villa~

Gazzebo at my villa "Rumah Kayu Ganthay", Cisaat, Sukabumi.

Gazzebo, menurut wikki, adalah sebuah bangunan permanen yang diletakkan di taman atau di atas kolam, yang berfungsi untuk santai menikmati keindahan pemandangan sekitarnya. bentuk gazebo ada bermacam-macam dan bahan yang di pakai biasanya berupa bambu, kayu, rotan, dan lain-lain.

Sejak dulu keluargaku ingin memiliki Gazebo, untuk ruang tempat makan yang alami, sehingga ketika menikmati hidangan dapat sambil memandang keaneka ragaman ikan. Tempat ini nantinya juga digunakan sebagai tempat bersantai dengan keluarga. Akhirnya impian membangun Gazebo di villa terealisasi juga. Setelah beberapa kali gagal dibangun, akhirnya dapat dilaksanakan. Kira-kira baru seminggu ini mulai  dikerjakan. Kayu yang dipilih, benar-benar kayu yang kokoh, berasal dari jawa tengah, konon usia kayunya sudah ribuan tahun. Bentuk gazebo yang kami pilih adalah sederhana berbentuk persegi panjang,..

My family is very welcome people. So,.. kadang-kadang kami menerima tamu, lebih sering di alam terbuka dari  pada di ruang tamu. Bahkan Fungsi ruang tamu sama sekali tidak digunakan. Karena tamu-tamu yang datang juga, lebih suka jika mengobrol dengan pemandangan alam yang dapat memberikan kesan mendalam bagi mereka. Bahkan bisa sampai berjam-jam asyik mengobrol. Memang villa kami dibuat senyaman mungkin.

Saya menamakannya "Gazzebo Garden Ganthay", dengan bangunan yang berkesan abadi, yang Insya Allah akan menjadi tempat favorit keluarga saat jamuan makan bersama, dengan sajian makanan ala pedesaan sunda yang khas, juga sebagai  tempat yang menawan dan eksotis  di kelilingi oleh pemandangan yang indah dan alami, yang akan mewarnai momen-momen penting dalam perjalanan hidup keluarga  kami. 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Hi, .. Thank you for visiting and taking your time to read my posts in this blog. Although sometimes I can not always reply to every comment that comes, but I am very happy to receive and read it.

I'm waiting for comments, feedback, emails and sharing your posting. Hope you enjoy visiting my blogspot.
Greetings success!!